Categories:

Departemen Sosiologi bersama dengan HMD Sosiologi menyelenggarakan kegiatan inagurasi bagi wisudawan/i ke-137 pada hari Rabu, (18/12). Inagurasi kali ini mengusung tema “Every Ending is A New Beginning“, bermakna bahwa Disetiap perpisahan adalah awal baru untuk para wisudawan/i untuk melangkah ke arah yang lebih baik atau melangkah ke dunia kerja.
Walaupun agak terlambat dan digelar pasca wisuda, kegiatan ini tetap bertujuan untuk merayakan perpisahan para wisudawan/i yang sudah berjuang selama masa kuliahnya untuk mendapatkan gelar.
Inagurasi langsung dibuka oleh kepala Departemen Sosiologi sekaligus memberikan pembekalan untuk seluruh wisudawan/i dalam mencari pekerjaan atau melanjutkan studi baik ke Pascasarjana atau program profesi yakni PPG.
Kegiatan ini di hadiri oleh seluruh dosen Departemen Sosiologi dan wisudawan yang hadir sebanyak 52 orang. Sebagaimana diketahui wisudawan 52 orang tersebut telah lulus dari program studi pendidikan sosiologi di tahun 2024 ini dan mengikuti upacara wisuda pada hari Minggu lalu (15/12).
Kegiatan berjalan lancar dan sukses dihandle oleh HMD Sosiologi dengan penuh hiburan dan keakraban, diisi dengan pemasangan selempang oleh dosen pembimbing kepada wisudawan/i, game seru, solo song, puisi, dan minat bakat lainnya. Bagi HMD kegiatan ini merupakan kegiatan inagurasi volume ke 2 dimana volume ke 1 telah sukses juga terlaksanakan pada bulan september 2024 sebelumnya.

No responses yet

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

server thailand