Pada tanggal 3 September 2024, Program Studi Pendidikan Sosiologi, Departemen Sosiologi Universitas Negeri Padang menyelenggarakan Pelatihan Teknik Sitasi dan Manajemen References Mandeley untuk mahasiswa Pendidikan Sosiologi Universitas Negeri Padang terutama mahasiswa tugas akhir yang sedang menulis artikel ilmiah. Kegiatan ini menghadirkan narasumber yang ahli dibidangnya yaitu Dr. Reno Fernandes, M.Pd dan dimoderatori oleh Gusmira Wita, S.Pd., Gr., M.Pd. Kegiatan ini bertujuan untuk mengembangkan keterampilan mahasiswa dalam mencari referensi yang tepat dan akurat, memperkenalkan jenis-jenis kutipan dan cara penggunaannya, mengenalkan dan melatih mahasiswa menggunakan aplikasi mandeley.
Pelatihan yang dilaksanakan di Labor Inovasi Pembelajaran Departemen Sosiologi ini dihadiri oleh 34 orang mahasiswa dari Program Studi Pendidikan Sosiologi. Kegiatan dimulai dari pemaparan materi oleh narasumber, kemudian dilanjutkan dengan sesi tanya jawab. Dalam sesi tanya jawab, mahasiswa terlibat aktif berdiskusi dan mengajukan pertanyaan terkait materi yang disampaikan oleh narasumber. Harapannya dengan kegiatan ini mahasiswa Program studi Pendidikan Sosiologi dapat lebih siap dalam melakukan penelitian yang berkualitas dan mampu berkontribusi dalam pengembangan keilmuan sosiologi dan pendidikan sosiologi.
Categories:Berita
No responses yet