Tracer study Universitas Negeri Padang secara keseluruhan dikelola oleh UPT Pengembangan Karir dan Kewirausahaan UNP. Dalam rangka memudahkan langkah-langkah pengorganisasian data alumni, maka alumni dapat mengakses link berikut:
Lulusan dapat dengan mudah mengakses link tersebut hanya dengan menginput NIM. Sebagai upaya pendataan alumni, maka proses ini dilaksanakan sebanyak empat kali dalam satu tahun untuk memenuhi target tercapainya perolehan data alumni yang lulus pada tahun sebelumnya.
Dokumen tracer study, terdiri atas pengembangan pertanyaan inti yang telah ditentukan oleh Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, yaitu terkait dengan aspek masa tunggu pekerjaan, instansi tempat bekerja, posisi/jabatan, dan pertanyaan kompetensi.
Melalui data-data yang terkumpul dari laman tracer study yang tersedia, maka Program Studi Pendidikan Sosiologi akan melakukan sinkronisasi dengan kebutuhan dan pelaporan Indeks Kinerja Utama (IKU) kepada pimpinan FIS dan UNP.